Pages

Wednesday, August 22, 2018

Atlet Pingsan, Kolam Renang Gajayana Ditutup Sementara

kolam dapat dioperasikan kembali setelah dilakukan tes dari laboratorium

REPUBLIKA.CO.ID, MALANG -- Pemerintah Kota (Pemkot) Malang menutup sementara kolam renang di Gajayana, Kota Malang, Jawa Timur (Jatim). Penutupan ini dilakukan mengingat adanya insiden sakit dan pingsannya sejumlah atlet, beberapa waktu lalu.

"Hari ini (Rabu) kita tutup entah sampai kapan. Jumat besok juga masih libur," ujar Pelaksana Tugas (Plt) Sutiaji kepada wartawan di Kota Malang, Rabu (22/8).

Sutiaji menegaskan, kolam dapat dioperasikan kembali setelah dilakukan tes dari laboratorium terlebih dahulu. Jika aman, maka kolam dapat dipastikan dapat dibuka kembali. Namun apabila hasil tidak begitu baik, maka tentu akan dilakukan tindakan lebih lanjut.

Hingga saat ini, kata Sutiaji, pihaknya masih menunggu hasil tes dari para petugas yang belum dipaparkan. Dalam hal ini terkait penjelasan mengapa kolam tersebut sampai bisa membuat atlet pingsan.

"Karena berkaitan dengan publish dan etika dokter, maka tak sembarangan. Saya sudah minta cek darah dan cek lengkap dulu," jelasnya.

Sebelumnya, atlet renang dilaporkan kembali pingsan usai berenang di Kolam Renang Gajayana, Selasa (21/8/2018). Kedua atlet tersebut, yakni Avril Riditya dan Izzy Dwi Faifa.

Let's block ads! (Why?)

https://republika.co.id/berita/asian-games/news-asian-games-2018/18/08/22/pduzxy335-atlet-pingsan-kolam-renang-gajayana-ditutup-sementara

No comments:

Post a Comment