Pages

Saturday, August 11, 2018

Babak Pertama Tottenham Sudah Unggul 2-1 Dari Newcastle

Kedua tim saling serang dengan intensitas tinggi sejak awal laga

REPUBLIKA.CO.ID, NEWCASTLE -- Tottenham Hotspur unggul sementara 2-1 dari Newcastle di babak pertama laga kedua Liga Primer musim 2018/2019. Dalam pertandingan yang digelar di Stadion Saint James Park, Sabtu (11/8), kedua tim sudah saling menyerang sejak awal laga.

Newcastle lebih dulu memiliki kesempatan mencetak gol pada menit keempat. Tapi tendangan keras Matt Richie dari luar kotak penalti tidak menemukan sasaran yang tepat. Lucas Moura pun membalas ancaman tersebut, tapi tembakannya berhasil digagalkan kiper Newcastle Martin Dubravka.

Tottenham akhirnya berhasil mencetak gol pertama mereka. Tim asuhan Mauricio Pochettino ini mencetak gol pada menit ketujuh. Berawal dari tendangan sudut Christian Eriksen disambut oleh Davinson Sanchez dan diteruskan Jan Vertonghen.

Tapi empat menit kemudian tepatnya pada menit ke-11, Newcastle berhasil membalas gol tersebut. Operan lambung Matt Richei dimanfaatkan dengan baik Joselu.

Tottenham kembali menambah keunggulan pada menit ke-18. Davinson Sanchez melepaskan assist dan mengirim umpan lambung ke arah depan gawang. Dele Alli yang berada di jalur yang tepat melepaskan sundulan yang tidak dapat diantisipasi Martin Dubravka.

Kedudukan 2-1 memdua kedua tim saling memberikan serangan cepat. Pada menit ke-29 Tottenham kembali memiliki kesempatan menambah gol. Tapi tendangan kaki kiri Serge Aurier terlalu melebar. Setelah ancaman Tottenham tersebut, Newcastle yang justru berkali-kali mendapatkan kesempatan menyamakan kedudukan.

Matt Richie mendapatkan kesempatan mencetak gol pada menit ke-35. Tapi Hugo Lloris berhasil menghalaunya dengan baik. Ciaran Clerk juga memiliki kesempatan menyamakan kedudukan, tapi tendangannya belum menemukan sasaran. 

Di babak pertama ini Davinson Sanchez memainkan perannya dengan baik. Ia juga berkali-kali mengancam gawang Newcastle melalui sundulan dan operan-operannya yang mengarah ke gawang.

Tapi hingga peluit tanda babak pertama berakhir dibunyikan, tidak ada lagi gol yang tercipta.

Let's block ads! (Why?)

https://bola.republika.co.id/berita/sepakbola/liga-inggris/18/08/11/pdarbz280-babak-pertama-tottenham-sudah-unggul-21-dari-newcastle

No comments:

Post a Comment