Pages

Tuesday, September 18, 2018

Mendukung Upaya Memberi Tanda pada Caleg Eks Koruptor

KPU diminta mengadopsi usulan agar menandai bakal caleg mantan napi kasus korupsi.

REPUBLIKA.CO.ID, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) mendukung gerakan antikorupsi terkait mantan koruptor yang akan maju sebagai calon anggota legislatif (caleg). Dukungan tersebut termasuk usulan agar caleg eks koruptor diberi tanda dalam surat suara untuk memberikan informasi kepada pemilih.

Anggota Bawaslu RI Fritz Edward Siregar mengatakan, lembaganya juga mendukung adanya pengumuman caleg mana saja yang pernah menjadi mantan napi kasus korupsi. Langkah lainnya, Fritz mengatakan, juga bisa dengan membuat daftar atau memampangkan foto caleg koruptor di TPS.

Fritz mengungkapkan, usulan penandaan bagi caleg yang terlibat kasus korupsi sebenarnya telah didiskusikan sebelum Peraturan Komisi Pemiliham Umum (PKPU) nomor 20 diterapkan. PKPU nomor 20 tahun 2018 mengatur tentang pencalonan anggota DPR, DPRD dan DPD.

“(Dalam diskusi) kalau mau gerakan antikorupsi, silakan,” kata Fritz Edward Siregar di Jakarta Pusat, Selasa (18/9).

Fritz mengatakan, Bawaslu sebelumya juga telah meminta partai untuk menandatangani pakta integritas. Ia mengatakan, hal itu agar partai mengirimkan caleg yang bukan mantan narapidana korupsi.

Menurut Fritz, jika kemudian partai tersebut masih mengirimkan caleg eks koruptor maka hak masyarakat untuk melakukan penilaian. Fritz menambahkan dukungan terhadap pemberantasan korupsi tersebut tidak lantas membuat Bawaslu melanggar Undang-Undang Dasar (UUD) 1945.

Dia mengatakan, Bawaslu tetap memiliki tugas untuk menjaga hak dipilih dan memilih. Hal tersebut termasuk meloloskan sejumlah caleg berlatar belakang narapidana korupsi.

"Menurut Bawaslu itu adalah hak yang melekat pada kita semua dan itu diberikan oleh Undang-Undang Dasar,” katanya.

Sebelumnya, Mahkamah Agung (MA) telah memutus uji materi PKPU nomor 20 tahun 2018 Pasal 4 ayat 3 terhadap terhadap Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu (UU Pemilu). Dalam putusannya, MA menyatakan, larangan mantan narapidana kasus korupsi menjadi caleg bertentangan dengan UU Pemilu.

Putusan tersebut berakibat pada berubahnya status Tidak Memenuhi Syarat (TMS) bakal caleg napi korupsi menjadi Memenuhi Syarat (MS). Artinya, mantan napi korupsi diperbolehkan untuk maju sebagai caleg.

Komisi Pemiliha Umum (KPU) pun telah diminta mengadopsi usulan agar menandai dan memberi keterangan kepada caleg yang berasal dari mantan narapidana korupsi, kejahatan seksual terhadap anak, dan bandar narkoba. Itu jika partai politik ngotot tidak mencoret caleg eks koruptor dan dua tindak pidana lainnya dari daftar caleg yang diajukan parpol pasca putusan Mahkamah Agung.

"Apabila partai tidak mencoret, KPU mesti mengadopsi gagasan menandai atau memberi keterangan mantan napi korupsi, kejahatan seksual terhadap anak, dan bandar narkoba sesuai dengan kejahatan yang mereka lakukan," ujar Peneliti Perkumpulan untuk Pemilu dan Deklarasi Fadli Ramadhanil dalam diskusi terkait Putusan MA dan Pencalonan Koruptor di Pemilu 2019 di Kantor Indonesia Corruption Watch (ICW) di Kalibata, Jakarta Selatan, Ahad (16/9).

Menurut Fadli, penandaan kepada caleg eks koruptor sebagai upaya memberitahukan ke publik terkait calon yang tidak berintegritas. Sehingga, publik tidak memilih para wakil rakyat tersebut.

Apalagi, usulan penandaan ini juga pernah diungkapkan oleh Presiden Joko Widodo beberapa waktu lalu. "Gagasan ini harus diwujudkan secara serius jika parpol masih mencalonkan caleg itu, ini waktunya masih cukup untuk membuat model surat suara, itu nggak akan terlalu sulit," ujar Fadli.

Selain itu, Fadli menilai KPU juga harus  membuka curriculum vitae atau daftar riwayat hidup seluruh caleg Pemilu 2019 tanpa terkecuali. Ia menilai publik berhak untuk mengenali rekam jejak caleg dalam pemilu 2019.

“Agar publik tidak memilih nama-nama yang sudah pernah terbukti melakukan korupsi demi perbaikan legislatif ke depan," ujar Fadli.

Baca juga:

Tiga kondisi eks napi korupsi

Komisioner KPU Hasyim Asy'ari mengatakan, mantan narapidana korupsi yang diputuskan oleh Bawaslu memenuhi syarat (MS) sebagai bakal caleg berpotensi diakomodasi dalam daftar calon tetap (DCT) Pemilu 2019. Namun, KPU tetap menanti salinan putusan MA yang mengizinkan para eks koruptor tersebut menjadi caleg.

Hasyim menjelaskan, saat ini ada tiga kondisi soal mantan narapidana korupsi. Pertama, mantan narapidana korupsi sudah didaftarkan oleh parpol menjadi bakal caleg, kemudian diganti oleh parpol dengan kadernya yang lainnya.

Kedua, para mantan narapidana korupsi yang tidak jadi mendaftar sebagai bakal caleg. Ketiga, mantan narapidana korupsi tetap mendaftar sebagai bakal caleg dan dinyatakan tidak memenuhi syarat (TMS).

Untuk kategori ketiga ini, Hasyim mengatakan, mereka mengajukan sengketa di ke Bawaslu. Setelah Bawaslu mengabulkan dan menyatakan status mereka MS, KPU masih menunda pelaksanaan putusan itu.

"Kalau soal ini kan sudah ada sikap kami ditunda dulu sampai ada putusan MA. Jadi kemungkinan untuk bisa diakomodir itu, ya, yang sudah mendaftar, dibatalkan oleh KPU dan belum diganti oleh parpol. Sebab kalau yang sudah diganti, bagaimana mau mengajukan lagi?" kata Hasyim saat dijumpai wartawan di Kantor KPU, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (17/9).

Wakil Ketua Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Hidayat Nur Wahid mengaku tak masalah dengan adanya usulan untuk menandai caleg yang berasal dari mantan narapidana korupsi, kejahatan seksual terhadap anak, dan bandar narkoba dalam surat suara. Hidayat juga tak mempersoalkan jika caleg eks napi tiga tindak pidana tersebut diumumkan ke publik.

"Kalau ini mau dilakukan, ya, dilakukan saja. Ketentuan itu kalaupun dengan menggunakan tanda dan sebagainya, ya, itu kewenangan KPU (Komisi Pemilihan Umum)," ujar Hidayat di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (17/9).

Menurutnya, PKS sudah sejak awal mendukung norma larangan mantan napi korupsi menjadi caleg sebelum adanya putusan MA. Bahkan, PKS telah menarik bakal caleg yang kecolongan diajukan PKS di daerah.

Ia juga memastikan, PKS tidak akan memasukan caleg eks koruptor ke dalam daftar caleg yang diajukan. “Ketika kita kecolongan di daerah ada lima bacaleg yang seperti itu, semua dari eksternal dan masuk di hari terakhir, ya kita langsung tarik," ujar Hidayat.

Wakil Ketua MPR itu menyebut, saat ini bola ada di tangan masyarakat untuk memilih caleg yang berintegritas. Sebab, partai telah menandatangani pakta integritas untuk tidak mencalonkan caleg yang merupakan mantan narapidana korupsi dan dua tindak pidana lainnya tersebut.

“Ketika posisi jadi seperti ini, silakan rakyat yang menilai dan memilih calon yang tidak korupsi,” kata Hidayat.

[video] ‘Caleg Jadi Hak Koruptor Itu Salah Besar’

Let's block ads! (Why?)

https://nasional.republika.co.id/berita/nasional/news-analysis/18/09/18/pf8waq409-mendukung-upaya-memberi-tanda-pada-caleg-eks-koruptor

Polisi Telusuri Jaringan Narkoba di Lapas Kerobokan

Dua kurir mengaku mendapatkan narkoba dari seseorang di dalam LP Kerobokan.

REPUBLIKA.CO.ID, DENPASAR --  Direktorat Reserse Narkoba Polda Bali, masih menyelidiki jaringan narkoba di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA, Kerobokan, Kabupaten Badung. Hal itu setelah anggota kepolisian setempat menangkap dua tersangka berinisial MR dan SA yang menjadi kurir barang terlarang itu.

Kabag Bin Ops Ditresnarkoba Polda Bali, AKBP I Gede Sujana mengatakan, berdasarkan keterangan tersangka MR dan SA ditangkap setelah menerima 200 butir pil ekstasi, dan sabu-sabu seberat 471,53 gram netto dari seseorang yang berada di dalam LP Kerobokan beberapa waktu lalu.

"Kedua tersangka mengaku mendapat sabu-sabu dan pil ekstasi dari seseorang bernama Kemas yang merupakan narapidana di LP Kerobokan yang diberikan kepada seseorang penghubung kepada kedua tersangka yang ditahan ini," katanya di Denpasar, Selasa (18/9).

Tidak hanya itu, dari tangan kedua tersangka petugas berhasil mengamankan satu paket ganja seberat 72,8 gram netto. Paket itu diakui tersangka didapat dari seseorang bernama Bogel yang berasal dari Malang, Jawa Timur.

"Saat ini kami masih memeriksa kedua tersangka ini terkait adanya keterlibatan narapidana di Lapas Kerobokan yang diduga menjadi bandar obat-obatan terlarang ini," katanya.

Terkait adanya dugaan keterlibatan sipir di LP Kerobokan dalam upaya keluar masuknya barang terlarang itu, Polda Bali masih mendalam terkait kasus tersebut. Hal itu karena keterangan kedua tersangka mengambil barang terlarang itu dengan cara dilempar oleh seseorang narapidana ke dari LP Kerobokan menuju halaman kebun yang ada di luar Lapas. "Sebelum barang terlarang ini dibuang, narkoba ini dibungkus dahulu dengan tas plastik. Yang jelas, kami akan melakukan pemeriksaan terhadap sipir dan meminta informasi lebih lanjut kepada Kalapas sesuai SOP," katanya.

Sebelumnya, kronologi penangkapan kedua tersangka dilakukan pada 14 September 2018, Pukul 12.30 WITA berdasarkan informasi masyarakat bahwa ada dua pria yang diduga terlibat tindak pidana narkoba. Petugas yang sudah melakukan pengintaian, melihat kedua tersangka dengan gerak-gerik mencurigakan turun dari mobil Daihatsu Zenia hitam ketika parkir di depan LP Kerobokan, Jalan Tangkuban Prahu.

Saat petugas terus memantau, melihat ada seseorang melempar sesuatu ke dalam mobil, kemudian mobil menuju Denpasar Timur. Saat itu, Tim Resnarkoba Polda Bali membuntu mobil tersebut yang masuk dan berhenti di Jalan Pidada VI Ubung, Denpasar.

Kemudian, petugas melihat seorang tersangka MR mengambil paket dan setelah digeledah petugas menemukan satu paket ganja. Kemudian di dalam mobil ditemukan 200 butir ekstasi.

Selanjutnya, dari pengakuan tersangka MR petugas melakukan pengembangan di Jalan Kubu Asri, Denpasar Barat ditemukan sabu-sabu. Narkoba itu diakui tersangka MR merupakan milik Kemas yang diperintahkan mengambil di Jalan Raya Gilimanuk. Selanjutnya, kedua tersangka dan barang bukti diamankan ke Polda Bali untuk dilakukan proses sidik lebih lanjut.

Let's block ads! (Why?)

https://nasional.republika.co.id/berita/nasional/daerah/18/09/18/pf9cy0382-polisi-telusuri-jaringan-narkoba-di-lapas-kerobokan

AS Singkirkan Produk Apple dari Kenaikan Tarif Impor

AS menaikkan tarif impor sebesar 10 persen untuk produk asal Cina.

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON -- Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengumumkan akan memberlakukan 10 persen tarif pada impor Cina senilai 200 miliar dolar AS. Namun, produk Apple dan produk konsumen lainnya seperti helm sepeda dan kursi mobil untuk bayi dikecualikan dari daftar tarif baru tersebut.

Dalam sebuah pernyataan Trump memperingatkan, jika Cina mengambil tindakan pembalasan terhadap petani atau industri AS, "kami akan segera mengejar fase ketiga, yang tarifnya sekitar 267 miliar dolar AS impor tambahan".

Pengutipan tarif atas daftar komoditas yang diperkirakan panjang akan dimulai pada 24 September. Tetapi tarif akan meningkat hingga 25 persen pada akhir tahun ini.

Hal itu akan memungkinkan perusahaan AS beberapa saat untuk menyesuaikan rantai pasokan mereka ke negara-negara alternatif, kata seorang pejabat senior pemerintah.

Proposal pemerintahan Trump untuk tarif senilai 200 miliar dolar AS mengundang protes dari perusahaan teknologi awal tahun ini. Tetapi daftar terakhir perangkat yang dikenakan pajak yang dijelaskan oleh pejabat tersebut mengecualikan banyak nama dan produk merek konsumen yang besar. Jam tangan pintar dan perangkat yang menggunakan komunikasi nirkabel bluetooth, teknologi di balik AirPod Apple dan produk lain yang bekerja dengan ponsel pintar, akan dikecualikan dari daftar tarif baru.

Daftar baru itu akan menyelamatkan pelacak kebugaran dari Fitbit, yang mengatakan dalam surat komentar kepada regulator bahwa tarif akan membahayakan investasinya sendiri di AS. Apple mengatakan tarif baru akan memengaruhi harga untuk "berbagai" produknya, termasuk Apple Watch, dalam surat yang mengomentari proposal pemerintah awal bulan ini.

"Kekhawatiran kami terhadap tarif ini adalah bahwa AS akan terpukul paling parah, dan itu akan menghasilkan pertumbuhan dan daya saing AS yang lebih rendah dan harga yang lebih tinggi bagi konsumen AS," kata Apple dalam surat yang mengomentari proposal tersebut.

Setelah komentar Apple, Trump dalam sebuah tweet mengatakan bahwa ada "solusi mudah" bagi Apple untuk menghindari tarif.

"Buat produk Anda di Amerika Serikat, bukan di Cina. Mulailah membangun pabrik baru sekarang," sebutnya dalam tweet pada 8 September.

Simak beritanya dalam Bahasa Inggris di sini.

Let's block ads! (Why?)

https://internasional.republika.co.id/berita/internasional/abc-australia-network/18/09/18/pf99wu382-as-singkirkan-produk-apple-dari-kenaikan-tarif-impor

Setiap TPS Pada PSU Kota Cirebon Dijaga 20 Polisi

Kodim juga akan membantu pengamanan di TPS.

REPUBLIKA.CO.ID,  CIREBON  -- Pelaksanaan pemungutan suara ulang (PSU) di 24 tempat pemungutan suara  (TPS) di empat kecamatan di Kota Cirebon akan dijaga ketat aparat kepolisian. PSU akan dilaksanakan pada Sabtu (22/9) mendatang. 

"Masing-masing TPS nantinya akan dijaga oleh 20 orang anggota kepolisian,’’ ujar Kapolda Jabar, Irjen Polisi Agung Budi Maryoto, saat pelaksanaan Deklarasi Bersama PSU Pilwakot Cirebon 2018, Pileg dan Pilpres 2019 di Wilayah Hukum Polres Cirebon Kota, di Kota Cirebon, Selasa (18/9).

Adapun 20 anggota Polri yang bertugas menjaga TPS itu terdiri dari dua orang perwira serta 18 orang bintara polisi. Selain itu, pengamanan juga akan dibantu dari Kodim Kota Cirebon.

Agung menyatakan, tim cyber Polda Jabar juga akan diturunkan ke Kota Cirebon. Mereka akan bertugas memantau apakah ada money politic maupun kegiatan lainnya yang tidak diperbolehkan dalam pelaksanaan pemilihan ulang tersebut.

Selain penjagaan di TPS, bantuan personil dari Polda Jabar juga akan diterjunkan saat pelaksanaan PSU 22 September 2018 mendatang. Jumlah personil bantuan dari Polda Jabar ada 450 anggota).

Dalam PSU, lanjut Agung, tidak boleh ada intervensi dan intimidasi dari siapa pun juga. Setiap warga yang memiliki hak coblos ulang di 24 TPS tersebut diberi kebebasan untuk memilih pemimpin sesuai dengan hati nurani mereka.

Seperti diberitakan, Mahkamah Konstitusi (MK) memutuskan untuk membatalkan Keputusan KPU Kota Cirebon Nomor 100/PL.03.6-Kpt/3274/KPU-Kot/VII/2018 tentang Penetapan Rekapitulasi Hasil Penghitungan Suara Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Cirebon Tahun 2018, tertanggal 4 Juli 2018. KPU Kota Cirebon lantas memutuskan untuk melaksanakan PSU di 24 TPS pada 22 September 2018. 

Let's block ads! (Why?)

https://nasional.republika.co.id/berita/nasional/politik/18/09/18/pf9b5u430-setiap-tps-pada-psu-kota-cirebon-dijaga-20-polisi

Pendaftaran CPNS di NTB Ditunda

Meski pendaftaran ditunda, namun jadwal pelaksanaan tes tetap 20-25 Oktober

REPUBLIKA.CO.ID, MATARAM -- Pendaftaran calon pegawai negeri sipil (CPNS) di Nusa Tenggara Barat ditunda sebagaimana daerah lain di Indonesia karena alasan teknis dari pemerintah pusat. Alasan teknis tersebut seperti persyaratan lamaran yang masih diubah, dan karena berkaitan dengan daerah penempatan.

"Sebenarnya pendaftaran dilaksanakan 19 September ini, tapi karena ada kendala teknis dari Kemenpan RB akhirnya ditunda. Dan penundaan ini berlaku di seluruh Indonesia. Jadi bukan hanya di NTB," kata Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) NTB H Fathurrahman di Mataram, Selasa (18/9).

Fathurrahman mengaku belum tahu hingga kapan penundaan tersebut akan berlangsung. Sebab, semua itu tergantung dari keputusan pemerintah pusat dalam hal ini Kemenpan RB dan BKN. Namun, dari informasi yang ia terima pembukaan pendaftaran CPNS kemungkinan akan dilaksanakan pada 27 September.

"Kalau kami di daerah kan sifatnya menunggu petunjuk pusat. Artinya sampai kapan pengunduran pendaftaran ini kami belum tahu," ujarnya.

Menurutnya, meski ada penundaan pendaftaran, namun untuk jadwal pelaksanaan ujian tes CPNS tidak berubah, yakni 20-25 Oktober. Sementara, pengumuman dilaksanakan di November. Untuk pelaksanaan ujian di NTB akan dilaksanakan di lima lokasi, yakni Bima, Sumbawa Barat, Sumbawa, Dompu dan kota Mataram.

"Tapi jika ada daerah yang ingin melaksanakan ujian secara mandiri itu diperkenankan oleh pusat," katanya.

Kuota penerimaan PNS di Provinsi NTB pada tahun ini mencapai 2.915 orang. Dengan rincian Pemprov NTB memperoleh jatah sebanyak 332 orang, Kabupaten Lombok Barat 185, Lombok Tengah 481, Lombok Timur 225, Bima 332, Sumbawa 217, Dompu 173, Sumbawa Barat 226, Lombok Utara 264, Kota Mataram 262 dan Kota Bima 198 orang

Let's block ads! (Why?)

https://nasional.republika.co.id/berita/nasional/daerah/18/09/18/pf9czb349-pendaftaran-cpns-di-ntb-ditunda

KPU Target Selesaikan Kisruh DPT Ganda 60 Hari

Ketua KPU mencatat setidaknya ratusan ribu orang masih memiliki DPT ganda.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Arief Budiman mengatakan, KPU berupaya menyelesaikan permasalahan daftar pemilih tetap (DPT) ganda dalam kurun waktu 60 hari. Arief mengatakan dalam catatan KPU setidaknya ratusan ribu orang masih memiliki DPT ganda.

"Kita beri ruang 60 hari untuk menyelesaikan seluruh catatan-catatan itu dan setelah itu final untuk DPT," kata Arief Budiman di Monumen Nasional, Jakarta Pusat, Selasa (18/9).

Arief mengatakan, berdasarkan pemeriksaan bersama terdapat DPT ganda sebanyak 1,2 juta. Tapi menurut catatan KPU, tersisa sekitar 700 ribu DPT ganda. Itupun, kata Arief masih memerlukan verifikasi faktual.

"Tetapi apakah benar jaga dia itu sebetulnya yang perlu dilakukan verifikasi faktual. Nah 60 hari ini selain menyelesaikan sisanya yang ganda itu juga akan menyelesaikan catatan-catatan yang lain termasuk tentang pemilih yang belum punya KTP elektronik," ujarnya.

Sedangkan sebelumnya,  Komisioner KPU Viryan mengatakan, data pemilih ganda sudah mengalami penyusutan sebanyak lebih dari 600 pemilih. KPU sudah menetapkan perpanjangan waktu perbaikan selama 60 hari terhadap daftar pemilih tetap hasil perbaikan (DPTHP). Menurutnya, secara keseluruhan terjadi penyusutan angka sebesar 671.911 pemilih dalam DPTHP.

"DPT yang saat itu sebanyak 185.732.093 untuk pemilih dalam negeri dan 2.049.791 orang untuk pemilih luar negeri, menyusut menjadi 185.084.629 dalam negeri dan DPT luar negeri tercatat sebanyak 2.025.344 orang," jelas Viryan kepada wartawan di Kantor KPU, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (17/9).

Penyusutan ini sudah ditetapkan dalam pengesahan DPTHP pada Ahad (16/9). Dia melanjutkan, KPU sudah menetapkan perpanjangan waktu perbaikan DPTHP dalam waktu 60 hari ke depan.  Selama 60 hari ke depan, kata Viryan, KPU akan membersihkan data yang masih ganda. Pembersihan ini dilakukan secara bertahap.

Let's block ads! (Why?)

https://nasional.republika.co.id/berita/nasional/politik/18/09/18/pf977o354-kpu-target-selesaikan-kisruh-dpt-ganda-60-hari

Syaikhu to be considered as Sandiaga Uno successor: Gerindra

Gerindra and PKS to discuss Sandiaga successor.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Several names from Prosperous Justice Party (PKS) were said have the opportunity to replace Sandiaga Uno as Jakarta deputy governor, including Ahmad Syaikhu. According to Gerindra Party politician Andre Rosiade, Ahmad Syaikhu who is also an ustaz has a good track record.

“He (Syaikhu) is a good figure,” said Andre on Tuesday (Sept 18).

Syaikhu had served as Bekasi deputy mayor in 2013 to 2018. In addition, he also became West Java Regional Legislative Council (DPRD) member.

Andre said Syaikhu's experience in political sphere should not be doubted. Therefore, he is considered an appropriate figure to replace Sandiaga as one of Jakarta leaders.

“He has enough experience and also a good figure, but we will wait Gerindra Party chief patron Prabowo Subianto and PKS chairman Sohibul Iman decision,” Andre added.

Andre said the meeting between Gerindra Party and PKS has not been determined yet. The discussion about who will be Jakarta deputy governor will be held following issuance Presidential Decree (Keppres) on the discharge of Sandiaga.

Jakarta Governor Anies Baswedan said Presidential Decree related to Sandiaga discharge was recieved on Monday (Sept 18) night. Previously, he said before there is Presidential Decree, the process to replace Sandiaga can not be done.

Let's block ads! (Why?)

https://en.republika.co.id/berita/en/national-politics/18/09/18/pf96og414-syaikhu-to-be-considered-as-sandiaga-uno-successor-gerindra

Kim Jong-un Berterima Kasih Bisa Bertemu Donald Trump

Kim Jong-un dan Moon Jae-in bertemu di Pyongyang, Selasa (18/9).

REPUBLIKA.CO.ID, PYONGYANG -- Pemimpin tertinggi Korea Utara (Korut) Kim Jong-un berterima kasih kepada Presiden Korea Selatan (Korsel) Moon Jae-in karena telah menjembatani pertemuannya dengan Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump. Kim bertemu Trump di Singapura pada Juni lalu.

Ungkapan terima kasih itu diutarakan Kim saat bertemu Moon di Pyongyang, Selasa (18/9). Menurut Kim, pertemuannya dengan Trump telah membantu menstabilkan situasi keamanan regional. Sebelum Kim dan Trump bertemu, situasi di Semenanjung Korea memang kerap memanas. Sebab baik Kim maupun Trump sering terlibat aksi saling ancam.

Memanasnya situasi diperkeruh pula oleh latihan militer gabungan yang digelar AS bersama Korsel. Korut menilai, latihan tersebut merupakan provokasi dan ancaman terhadap keamanannya.

Moon Jae-in sedang melakukan kunjungan ke Korut untuk melanjutkan pembicaraan tentang proses denuklirisasi Semenanjung Korea. Ia mengatakan hendak membuat terobosan dalam pembicaraan mengenai isu tersebut.

Selain untuk membahas denuklirisasi, Moon menilai kunjungannya ke Korut penting untuk mencairkan hubungan kedua negara. Di sisi lain, ia pun hendak mempromosikan kembali dialog antara AS dan Korut.

“Satu (tujuan) adalah untuk terus mengembangkan hubungan antar-Korea dan yang lainnya adalah mempromosikan dialog antara Korut dengan AS yang ditujukan untuk denuklirisasi Semenanjung Korea,” kata Moon, dikutip laman Yonhap.

Ia menilai, dialog antara Korut dan AS memiliki peran penting dalam proses denuklirisasi di Semenanjung Korea. “Perjalanan Korut saya akan memiliki makna yang besar jika dapat mengarah pada dimulainya kembali dialog Korut dan AS,” ujarnya.

Pembicaraan denuklirisasi antara Korut dan AS terhenti ketika Trump membatalkan kunjungannya ke Pyongyang. Pembatalan kunjungan itu dilakukan karena AS menganggap tidak ada kemajuan signifikan dalam proses denuklirisasi Korut.

Baca: AS Tuding Rusia Langgar Resolusi PBB untuk Sanksi Korut

Let's block ads! (Why?)

https://internasional.republika.co.id/berita/internasional/asia/18/09/18/pf97br382-kim-jongun-berterima-kasih-bisa-bertemu-donald-trump

Sinar Mas Donasikan 16 Ribu Buku Tulis untuk Korban Lombok

Aktivitas pendidikan di Lombok tidak terhenti meski masih dalam kondisi darurat.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sinas Mas mendonasikan sebanyak 16 ribu buku tulis para pelajar di Lombok. Hal ini dilakukan sebagai respons imbauan pemerintah agar aktivitas pendidikan tetap berlangsung pasca terjadinya bencana gempa bumi. Bantuan dititipkan melalui jajaran Kementerian Pemuda dan Olahraga.

“Apresiasi tertinggi kami atas semangat para siswa dan pendidik yang tak hilang setelah gempa bumi melanda. Kami berharap aktivitas belajar dan mengajar yang tetap berjalan, dapat menjadi salah satu bentuk terapi pemulihan psikologis pasca bencana,” kata Managing Director Sinar Mas, Saleh Husin setelah secara simbolik menyerahkan bantuan kepada Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrawi di kantor Kemenpora.

Donasi bertujuan mendukung Gerakan Kembali Sekolah yang diluncurkan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan agar aktivitas pendidikan tidak terhenti meski masih dalam kondisi darurat dan penuh keterbatasan. Seluruh buku tulis yang didonasikan adalah produksi Asia Pulp & Paper Sinar Mas, bermerek Sinar Dunia atau SiDU.

Dalam kesempatan yang sama, Menpora menerima buku Sejuta Dukungan untuk Indonesia yang berisikan ragam dukungan tertulis dari para siswa sekolah dasar saat kegiatan ‘Ayo Menulis Bersama SiDU!’ berlangsung 26 Juli silam. Dukungan ini diberikan bagi atlet nasional Indonesia jelang mereka berlaga di Asian Games ke-18.

Let's block ads! (Why?)

https://nasional.republika.co.id/berita/nasional/daerah/18/09/18/pf9133368-sinar-mas-donasikan-16-ribu-buku-tulis-untuk-korban-lombok

BPJS Kesehatan Masih Cari Cara Tutupi Defisit dan Tunggakan

BPJS menderita defisit alias rugi hingga Rp 9,75 triliun sepanjang tahun 2017.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan masih memutar otak untuk menutupi defisit perusahaan sekaligus penunggakan pembayaran yang terjadi pada rumah sakit atau penyedia layanan kesehatan lainnya. Direktur BPJS Kesehatan Fachmi Idris menuturkan, untuk perkara penunggakan pembayaran layanan kesehatan, BPJS Kesehatan sendiri harus terkena hukuman bayar denda sebanyak satu persen ke pihak Rumah Sakit.

"Kalau telat bayar kena denda 1 persen artinya pada saat bersamaan untuk menyelesaikan masalah ini, kami juga yang mencari jalan keluar," ujar dia di Bareskrim Polri, Jakarta, Selasa (18/9).

Penyedia layanan kesehatan belakangan ini mengeluhkan tertunggaknya pembayaran BPJS Kesehatan untuk pelayanan kesehatan dan gaji karyawan. Sementara BPJS mencari jalan keluar, Menurut Fachmi penyedia layanan kesehatan dapat menyelesaikan perkara keuangan dengan program anjak piutang.

"RS bisa menggunakan program anjak piutang untuk menyelesaikan gaji karyawan dan lain-lain dengan pihak ketiga. Kalau kita bicara bunga tidak sampai 1 persen per bulan," ujar dia.

Kemudian, soal defisit yang dialami, BPJS Kesehatan pun masih mencari cara dengan berkoordinasi dengan pemerintah. Sedari awal, kata Fachmi, program ini konstruksi iurannya belum sesuai dengan hitungan. Prinsip pengelolaan keuangan ini, antara anggaran berimbang pendapatan dan pengeluaran harus sama. Sumber pendapatan pertama berasal dari iuran.

"Untuk saat ini memang iuran belum sesuai dengan hitungan akademik," ujar dia.

Menurut Fachmi, terdapat dua opsi untuk menanggulangi defisit. Pertama adalah dengan menaikkan iuran. Namun, opsi ini tidak dipilih karena daya beli masyarakat sedang melemah. Opsi kedua dengan mengurangi pengeluaran. Tapi opsi ini juga tidak dipilih agar pelayanan pada masyarakat jangan sampai berkurang.

Akhirnya, opsi dana suntikan tambahanlah yang diambil. Percairan posting anggaran JKN (Jaminan Kesehatan Nasional) sebesar Rp 9 triliun pun dipilih untuk mengatasi utang jatuh tempo.

"Tentu nanti ada review lagi untuk menyelesaikan itu. Prinsip tadi bagaimana anggaran berimbang. Untuk siapkan anggaran, semua stakeholder ini bagian kami di dapur bagaimana layanan ini tidak berhenti," kata dia.

BPJS menderita defisit alias rugi hingga Rp 9,75 triliun sepanjang tahun 2017. Dengan pendapatan sebesar Rp 74,25 triliun yang didapat dari iuran Jaminan Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS), total pengeluarannya justru mencapai Rp 84 triliun.

Sementara Wakil Menteri Keuangan, Mardiasmo mengatakan perkiraan defisit BPJS Kesehatan pada 2018 mencapai Rp 10,98 triliun. Angka ini diperoleh setelah dilakukan audit oleh Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP).

"Defisit yang disampaikan saat itu Rp 16,58 triliun. Setelah BPKP melakukan review itu ada koreksi, koreksinya sebesar Rp 5,6 triliun. Sehingga hasil review BPKP defisit BPJS sebesar sekitar Rp 10,98 triliun," kata Mardiasmo, dalam rapat bersama Komisi IX DPR RI, Senin (17/9).

Let's block ads! (Why?)

https://nasional.republika.co.id/berita/nasional/umum/18/09/18/pf901h328-bpjs-kesehatan-masih-cari-cara-tutupi-defisit-dan-tunggakan

PBB Minta Militer Myanmar tak Berpolitik

Jenderal Myanmar ditengarai terlibat dalam aksi kekerasan terhadap Muslim Rohingya.

REPUBLIKA.CO.ID, JENEWA -- Penyelidik Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) menilai, pasukan militer Myanmar harus disingkirkan dari urusan politik. Hal ini menyusul dugaan keterlibatan jenderal Myanmar dalam dugaan genosida pada minoritas Muslim Rohingya.

Penumpasan brutal oleh pasukan militer tahun lalu, memaksa lebih dari 700 ribu warga Rohingya melarikan diri ke wilayah perbatasan, Bangladesh. Protes keras dari para korban untuk memeroleh keadilan juga semakin meningkat.

Laporan penyelidikan berisi 444 halaman oleh PBB merinci kekerasan yang dilakukan miiter Myanmar hingga kini. Catatan itu mengatakan, pemimpin militer harus dirombak dan militer seharusnya tidak memiliki pengaruh lebih lanjut atas pemerintahan negara.

Militer Myanmar diketahui mendominasi negara yang mayoritas beragama Budha itu. Militer juga memegang seperempat kursi di parlemen dan mengendaikan tiga kementerian sehingga bisa membuat jaringan di beberapa bidang meski reformasi politik sudah dimulai pada 2011.

Analisis PBB selama 18 bulan dan lebih dari 850 wawancara mendalam digunakan untuk mendesak masyarakat internasional untuk menyelidiki petinggi militer terkait genosida, termasuk panglima tertinggi Ming Aung Hlaing.

Tim PBB mengatakan, taktik militer telah secara konsisten dan sangat tidak proporsional terhadap ancaman keamanan yang sebenarnya.

Laporan itu mengatakan, diperkirakan 10 ribu orang tewas dalam penumpasan dan dimungkinkan otaknya dari seorang tokoh konservatif. Peneliti mengatakan Tatmadaw harus direstrukturisasi dan prosesnya harus dimulai dengan mengganti kepemimpinan saat ini.

Let's block ads! (Why?)

https://internasional.republika.co.id/berita/internasional/asia/18/09/18/pf8yy4377-pbb-minta-militer-myanmar-tak-berpolitik

Taman Safari Hibahkan Komodo ke TMII

TMII menghibahkan unggas ke TSI.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sepasang Komodo (Varanus komodoensis ) jantan dan betina berusia satu tahun hasil penangkaran satwa langka endemik Indonesia Taman Safari Bogor akan dihibahkan kepada Taman Mini Indonesia Indah (TMII). Pemberian sepasang komodo ini dimaksudkan sebagai tindak lanjut kerjasama antara Taman Safari Indonesia (TSI) dengan TMII.

Sementara, TMII akan menyerahkan secara simbolis beberapa jenis satwa, salah satunya adalah jenis unggas. Kegiatan ini merupakan kerjasama antar lembaga konservasi dalam negeri terhadap konservasi satwa langka secara berkelanjutan dan termonitoring. Kerjasama meliputi bidang konservasoi, tehnologi, dan Sumber Daya Manusia.

Komodo satwa langka Indonesia ini diserahkan langsung oleh Direktur TSI Jansen Manansang  kepada Direktur Utama TMII Tanribali Lamo. Keberhasilan proses perkembangbiakan komodo mulai dari masa kawin, mengerami, hingga bertelur dan menetas, tidak luput dari kerja keras team dokter hewan TSI maupun para keeper dibagian reptil. Ditunjang dengan design exhibith yang menyerupai alam aslinya serta menggunakan tata surya sebagai pemanas alaminya.

Komodo yang telah  menetas, dilakukan penimbangan dan pengukuran panjang badan yang dilakukan selama dua pekan sekali. Pemberian pakan, pemberian tambahan kalsium, penjemuran secara berkala, pengambilan darah DNA dan bahkan pemasangan microchip.

"Sebagai lembaga Konservasi, Taman Safari Indonesia merasa bangga dapat mengembangbiakan komodo, salah satu species satwa langka yang mendapat predikat sebagai Satwa Nasional. Diharapkan komodo hasil breeding tersebut, nantinya juga akan berkembangbiak, mengingat komodo adalah salah satu keanekaragaman hayati yang sangat langka dan terkenal di dunia," kata Jansen.

Let's block ads! (Why?)

https://nasional.republika.co.id/berita/nasional/umum/18/09/18/pf8zx5368-taman-safari-hibahkan-komodo-ke-tmii

BNPT Teken Nota Kesepahaman dengan 6 Perguruan Tinggi

Nota kesepahaman terkait penanggulangan radikalisme dan terorisme di kampus.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) menandatangani nota kesepahaman dengan enam perguruan tinggi negeri dan swasta di Semarang, Jawa Tengah. Nota kesepahaman terkait penanggulangan radikalisme dan terorisme di lingkungan kampus.

Penandatanganan nota kesepahaman dilakukan di kampus Universitas Negeri Semarang, Selasa, oleh Kepala BNPT Komjen Suhardi Alius dan rektor enam perguruan tinggi tersebut. Enam perguruan tinggi itu, yakni Politeknik Kesehatan (Poltekkes) Semarang, Politeknik Negeri Semarang (Polines), Universitas Negeri Semarang (Unnes), Universitas Diponegoro (Undip), Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Semarang, dan Politeknik Maritim Negeri Indonesia (Polimarin).

"Kerja sama ini akan memberikan suatu produk, bagaimana mencari jalan yang terbaik supaya mahasiswa betul-betul punya daya tahan dan mereka memainkan peran-peran positif," kata Suhardi dikutip dari siaran pers.

Menurutnya, bentuk kerja sama yang ditandatangani ini untuk penanggulangan terorisme. Bentuknya, yakni pendidikan, pelatihan, pengkajian, penelitian, pengabdian kepada masyarakat, dan pengembangan.

Sementara itu saat memberikan kuliah umum di tempat yang sama, Suhardi mengingatkan para mahasiswa baru kemungkinan mereka akan didekati oleh kelompok radikal. "Mahasiswa baru itu menjadi tempat masuknya paham radikal terorisme. Hati-hati kalau nanti diajak atau ditemani mencari tempat kost, lalu diajak masuk perkumpulannya," ujar Suhardi.

Mantan kepala Divisi Humas Polri ini juga menekankan perlunya peningkatan nilai kebangsaan di kalangan mahasiswa karena mulai melemah dan terkikisnya nilai kebangsaan pada anak muda. "Membahas masalah kebangsaan jangan pakai akal dan logika saja, tetapi pakai hati. Hati itu tidak bisa bohong, hati tahu mana yang salah, mana yang benar," ujarnya.

Hadir pula dalam kegiatan itu Wakapolda Jateng Brigjen Pol Ahmad Luthfi, Gubernur Akpol yang diwakili Kombes Pol Burhanudin, dan pimpinan berbagai perguruan tinggi di Jawa Tengah.

Let's block ads! (Why?)

https://republika.co.id/berita/pendidikan/dunia-kampus/18/09/18/pf92ky428-bnpt-teken-nota-kesepahaman-dengan-6-perguruan-tinggi

KH Ma’ruf Amin still active at MUI

Kiai Ma'ruf Amin position will be determined during MUI national working meeting.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Vice presidential candidate KH Ma’ruf Amin admitted he was still active at Indonesian Ulema Council (MUI) as a general chairman. His statement came ahead of a routine meeting of leadership council at MUI Central Office, on Tuesday (Sept 18).

Kiai Ma’ruf explained that there was no official decision yet on his status during campaign period which will be started on Sept 23.

According to MUI spokesman, Masduki Baidhowi, the ulema council did not have specific regulation on the matter as it was never been anticipated before. This was the first time ever MUI chairman became vice presidential candidate.

Kiai Ma’ruf position will be determined at MUI national working meeting (Rakernas) in November. In the meeting, the council will set rules on the case if its chairperson becomes a presidential or vice presidential candidate.

“Therefore, MUI needs to immediately set up organizational regulations, what if the general chairman be elected as presidential or vice presidential candidate, or even become president or vice president,” Baidhowi said.

The rules are important to maintain independence of MUI as a forum for all Muslims. Therefore, to anticipate it, Baidhowi admitted that currently MUI had appointed two people who temporarily replace Kiai Ma’ruf position.

“Buya Yunahar Ilyas and Zainut Tauhid as MUI deputy chairpersons have been assigned to replace Kiai Ma'ruf temporarily,” Baidhowi added.

Baidhowi revealed, Kiai Ma’ruf should take a leave for now. In order to maintain MUI's independence, Kiai Ma’ruf status will be confirmed after national working meeting.

Earlier, Indonesian Ulema Council (MUI) Advisory Council chairman Din Syamsuddin asserted KH Ma’ruf Amin has been inactive as MUI general chairman. According to him, Kiai Ma'ruf was no longer in charge.

Din said Kiai Ma'ruf did what he should. “One of the articles in MUI statute stated that MUI general chairman and secretary may not serve double posts in MUI and politics,” said Din on Wednesday (August 29).

Let's block ads! (Why?)

https://en.republika.co.id/berita/en/national-politics/18/09/18/pf914j414-kh-maruf-amin-still-active-at-mui

Di Perbatasan Papua, Ansor Bentangkan Merah Putih 1.500 M

Ansor dan Banser memiliki tekad kuat untuk terus menyatukan negeri.

REPUBLIKA.CO.ID  JAYAPURA - Tim Kirab Satu Negeri Gerakan Pemuda Ansor berhasil membuat catatan sejarah. Di Papua, tepatnya di perbatasan RI-Papua Nugini (PNG), Skouw-Wutung, Distrik Muara Tami, Kota Jayapura,  tim kirab bersama masyarakat setempat, Senin (17/9/) sore, membentangkan Merah Putih yang luar biasa panjang.

Total panjangnya mencapai 1.500 meter.  Keberhasilan tim membentangkan Merah Putih di area perbatasan ini adalah yang pertama kali di Indonesia sehingga berhasil mencatatkan rekor dari Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI).

Kain Merah Putih sepanjang 1,5 kilometer ini dibawa ratusan pelajar serta perwakilan ormas di Papua. Warga Papua turut hadir menyemarakkan sepanjang rute dari Jayapura menuju Skouw-Wutung.

Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Gerakan Pemuda Ansor Yaqut Cholil Qoumas mengatakan, dengan kegiatan ini pihaknya ingin menunjukkan bahwa persatuan di Papua masih kokoh. Dia semakin yakin bahwa rakyat Papua sangat mencintai Indonesia setelah melihat langsung perjalanan kirab yang dimulai dari Merauke, Minggu (16/9) lalu.

"Saya meyakini semangat nasionalisme dan kebangsaan warga Papua tidak pernah pupus," ujar Yaqut, Senin (17/9).

Kirab Satu Negeri digelar sebagai ikhtiar kecil GP Ansor untuk bersama-sama masyarakat membangkitkan rasa kecintaan Tanah Air. Hal ini penting karena akhir-akhir ini mulai muncul kelompok atau orang yang ingin mengubah konsesus kebangsaan.

Tak hanya itu, Yaqut juga menilai, ada sekelompok pihak yang menggunakan isu agama untuk kepentingan politiknya.  "Hal ini sangat membahayakan keutuhan bangsa yang berdiri di atas kemajemukan," ujar Gus Yaqut, sapaan akrabnya.

Senior Manager MURI Yusuf Ngadri mengatakan, pembentangan bendera Merah Putih di tapal batas oleh Ansor ini adalah yang pertama kali di Indonesia.  Dalam pencatatan MURI, ada kategori superlatif, unik, dan langka. Adapun pembentangan Merah Putih oleh Ansor termasuk kategori superlatif.

"Ansor dan Banser memiliki tekad kuat untuk terus menyatukan negeri dengan segala keberagamannya," ujar Yusuf.

Kapolda Papua Irjen Pol Martuanis Sormin menyambut antusias upaya menguatkan rajutan persatuan seperti yang dilakukan oleh Ansor. Langkah anak muda Nahdlatul Ulama (NU) ini perlu mendapat dukungan penuh dari berbagai pihak untuk membentengi berbagai ancaman akhir-akhir ini.

Sebagai bentuk dukungan, Kapolda kemarin mengajak seluruh jajarannya mulai Wakapolda hingga Kapolres untuk hadir di lokasi acara.  “Ini penting untuk menanamkan nasionalisme kepada generasi muda bahwa Indonesia adalah bangsa yang besar dan plural,” ujarnya.

Bahkan terkait rekor MURI, menurut Kapolda, bukan yang subtansial karena terpenting adalah penanaman  rasa cinta kepada bangsa dan negara.  "Khusus untuk Papua, kita adalah bagian yang tak terpisahkan dari Indonesia. Papua adalah kita, kita adalah Papua,"  kata dia.

Let's block ads! (Why?)

https://nasional.republika.co.id/berita/nasional/umum/18/09/18/pf8swr440-di-perbatasan-papua-ansor-bentangkan-merah-putih-1500-m

Banknotes carrying rule not to control foreign exchange: BI

BI monitors carrying foreign banknotes to make rupiah more stable.

REPUBLIKA.CO.ID, PADANG -- Bank Indonesia (BI) conveyed the rules concerning bringing foreign exchange into and out of the country as stipulated in the BI Regulation number 20/2/PBI/2018 as not an attempt to control foreign exchange. This regulation has been effective since June 4, 2018, and the imposition of sanctions was effective starting Sept 3, 2018.

"The purpose of the regulation was to monitor the carrying of foreign banknotes for companies, banks, and money changers to make the rupiah more stable," BI Foreign Exchange Management Department Executive Director Hariyadi Ramelan explained on Monday.

He stated this at the dissemination of the rule on the Provision of Foreign Banknotes into and out of the Indonesian Customs Area held by the West Sumatra BI representative. According to him, referring to BI Regulation No. 20/2/PBI/2018 concerning Foreign Banknotes Carrying Out into and out of the Indonesian customs area, foreign banknotes must be carried from abroad and vice versa through banks or authorized foreign exchange businesses.

"Therefore, BI tightens the rules to bring foreign banknotes into and out of the country by imposing policies stating that every person is prohibited from carrying foreign banknotes with a nominal value of Rp1 billion and above," he noted.

According to him, foreign banknotes exceeding Rp1 billion could previously be carried by individuals or corporations, but now, it can only be done through a licensed entity, a bank that has a license as a foreign exchange bank and currency exchange business activities, as well as foreign exchange business that has fulfilled the requirements, he further stressed.

He remarked that parties who do not have permits to bring foreign currency to Indonesia in excess of Rp1 billion, will be subject to sanctions in the form of a fine of 10 percent of the total foreign currency carried, with maximum fine of Rp300 million. Not only that, the licensed entity that carries foreign banknotes exceeding the amount approved by BI will also be fined 10 percent of the difference in money brought from the approved.

For payment of fines, he state that they were paid in rupiah and could be deducted directly from the money brought to be deposited by Customs and Excise officials on other customs receipt accounts.

Let's block ads! (Why?)

https://en.republika.co.id/berita/en/national-politics/18/09/18/pf92mi414-banknotes-carrying-rule-not-to-control-foreign-exchange-bi

Juan Mata: Kesalahan Besar Jika MU Remehkan Young Boys

Kubu Manchester United harus mewasdai kekuatan tuan rumah.

REPUBLIKA.CO.ID, BERN -- Gelandang serang Manchester United (MU) Juan Mata antusias menatap Liga Champions Eropa musim ini. MU akan melakoni laga pembuka Grup H dengan menghadapi wakil Swiss, Young Boys.

Duel tersebut berlangsung di Stade de Suisse Wankdorf, Bern, Kamis (20/9) dini hari WIB. Mata menegaskan kubu MU mewasdai kekuatan tuan rumah.

"Sebuah kesalahan besar jika kami menganggap remeh tim Swiss ini hanya karena nama mereka tidak sebesar tim lain," kata pesepak bola berkebangsaan Spanyol mengutip dari laman resmi klub, Senin (17/9).

Mata menilai banyak tim besar di Grup H. Masih ada Juventus dan Valencia.

MU menuju Eropa dengan bekal positif. Pada Sabtu (15/9) malam WIB, Iblis Merah meraih kemenangan 2-1 atas Watford pada pekan kelima Liga Primer Inggris. "Ada kepercayaan diri yang tinggi di tim kami," ujar Mata.

Mata menegaskan, Manchester United memiliki skuat yang bisa bersaing di segala kompetisi. Semua ingin menunjukkan kepantasannya pada pelatih Jose Mourinho baik di kamar ganti maupun di lapangan.

Let's block ads! (Why?)

https://bola.republika.co.id/berita/sepakbola/liga-dunia/18/09/18/pf92ea438-juan-mata-kesalahan-besar-jika-mu-remehkan-young-boys

Makkah Diprediksi Tingkatkan Mal untuk Penuhi Kebutuhan Haji

IHRAM.CO.ID, DUBAI -- Kota suci Makkah mempersiapkan peningkatan tajam jumlah mal ritel dan gerai untuk memenuhi proyeksi kebutuhan jamaah haji. Saudi memperkirakan peningkatan 200 persen jamaah haji pada 2030.

Dilansir di Arab News pada Selasa (18/9), keberadaan pusat perbelanjaan diperkirakan meningkat sekitar 280 ribu hingga 338 ribu meter persegi pada 2020 dan menjadi 804 ribu meter persegi pada 2025. Menurut penelitian baru yang diterbitkan perusahaan penasehat real estate Colliers International, ada peningkatan hampir 200 persen pengunjung internasional di Makkah.

Direktur pengatur Colliers International KSA Imad Damrah mengatakan, Makkah mengalami tahap pengembangan strategis untuk meningkatkan konektivitas, kapasitas, dan pengalaman jamaah umrah dan haji selama tinggal di Tanah Suci. Saat ini, ada beberapa proyek infrastruktur dan transportasi strategis, termasuk Ekspansi Haram Suci, Kereta Api Kecepatan Tinggi Haramain, dan Bandara Internasional King Abdulaziz.

Sayangnya, sektor ritel Kota Suci belum dimanfaatkan. Padahal, sektor tersebut menawarkan potensi besar bagi investor.

Saat ini, Makkah memiliki pusat perbelanjaan 140 meter persegi per 1.000 orang. Luas itu lebih rendah dari kota-kota utama lainnya. Mengingat, Kota Suci dikunjungi sekitar 8,5 juta jamaah internasional pada 2017 (terdiri atas 6,8 juta jamaah umrah dan 1,7 juta jamaah haji).

Damrah mengatakan, Makkah memiliki tingkat kepadatan pusat perbelanjaan yang lebih rendah daripada Madinah. Padahal, Makkah memiliki basis populasi yang lebih besar, jumlah kunjungan yang lebih tinggi dari jamaah internasional, dan berbagi demografi dan tingkat pendapatan yang sama.

“Pasar Makkah masih baru dan tertinggal, menunjukkan ada potensi yang belum dimanfaatkan untuk pengembangan pusat perbelanjaan atau kondisi pasar yang menantang untuk mendukung pertumbuhan pasokan,” kata Damrah.

Damrah mengatakan campuran penyewa terbesar di mal masih fokus pada mode (51 persen), kesehatan dan kecantikan (delapan persen), dan hiburan (12 persen). Tidak adanya regenerasi merek baru, memperparah kualitas hiburan yang tak pernah berubah. Kondisi itu yang memotivasi penduduk Makkah untuk berbelanja dan berburu makanan di Jeddah.

Sekitar 77 persen dari pasokan ritel Makkah terfragmentasi terdiri atas toko-toko tradisional dan daring. Sedangkan ruang pamer dan toko ritel yang terorganisir, misalnya pusat perbelanjaan, menyumbang 23 persen sisanya.

Damrah tak menampik, ada tantangan yang dihadapi investasi di Makkah. Seperti, kekurangan lahan yang cocok, harga tanah yang tinggi, biaya infrastruktur yang tinggi, preferensi yang ada dari penduduk untuk berbelanja di Jeddah, penyelesaian proyek-proyek infrastruktur besar, dan peningkatan yang diproyeksikan populasi Makkah sebesar 25 persen selama 15 tahun. Kendati demikian, ia memastikan Kota Suci adalah tempat yang bagus untuk berinvestasi.

Berita Terkait


Pengembang dan pengecer menyoroti beberapa perkembangan ritel utama, termasuk fase yang tersisa dari Jabal Omar yang merupakan pusat perbelanjaan di King Abdul Aziz Road Development, Muzdifah Mall oleh Al-Hokair Group, dan Abraj Kudai yakni sebuah hotel yang sedang dibangun di Makkah.

Laporan Colliers menyoroti, sepertiga dari pengunjung yang melakukan ibadah haji adalah jamaah domestik dan Dewan Kerja sama Teluk (GCC) dengan daya beli tinggi. Namun, Damrah memeringatkan perkembangan belanja masa depan perlu menawarkan lebih banyak keragaman untuk bersaing dengan kota-kota lain di kerajaan, seperti Jeddah, Kota Raja Abdullah Economic, dan Madinah. 

Let's block ads! (Why?)

https://www.republika.co.id/berita/jurnal-haji/berita-jurnal-haji/18/09/18/pf92c9384-makkah-diprediksi-tingkatkan-mal-untuk-penuhi-kebutuhan-haji

Pengusaha Siap Manfaatkan Peluang Perang Dagang Amerika-Cina

Pengusaha Indonesia akan memanfaatkan perang dagang AS-Cina untuk mendorong ekspor

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Sekretaris Jendral Kementerian Perdagangan (Kemendag) Karyanto Suprih mengajak para pelaku usaha untuk memanfaatkan situasi perang tarif yang kini terjadi antara Amerika Serikat dan Cina. Ia memastikan, Kemendag berkomitmen akan memfasilitasi kebutuhan pengusaha.

Karyanto menjelaskan, pemanfaatan yang dimaksud adalah melalui penggenjotan ekspor produk ke dua negara ekonomi terbesar di dunia tersebut. "Indonesia harus siap mengatasi dampak yang ditimbulkan, termasuk memanfaatkan peluang-peluang yang muncul ini," ujarnya dalam workshop di Gedung Kemendag, Jakarta, Selasa (18/9).

Dalam peningkatan ekspor, banyak produk Indonesia yang memiliki potensi besar. Karyanto menyebutkan di antaranya, produk perikanan, crude palm oil (CPO) atau minyak sawit mentah serta buah-buahan. Biodiesel20 yang merupakan produk turunan CPO dan kini tengah digencarkan pemerintah juga berpotensi untuk dikirim ke Amerika ataupun Cina.

Tapi, Karyanto mengingatkan, ekspor ke dua negara tersebut bukanlah pekerjaan mudah. Sebagai negara maju, Amerika dan Cina memiliki batasan kualitas tinggi untuk komoditas yang hendak masuk ke negara. Oleh karena itu, Indonesia harus siap untuk menghasilkan produk dengan standar dan mutu yang mereka minta.

Karyanto menuturkan, peluang Indonesia untuk ekspor semakin besar mengingat posisi Indonesia yang masih rendah sebagai negara pemasok barang ke Amerika dan Cina. Indonesia berada di urutan ke-16 untuk pemasok barang ke Cina dengan nilai 28,5 miliar dolar AS. "Sedangkan, untuk di AS, kita menempati negara eksportir ke-19. Nilainya 1,12 miliar dolar AS," ucapnya.

Kondisi tersebut berbanding terbalik dengan posisi Cina dan Amerika di Indonesia. Sejak 2017, Cina dan Amerika sudah menjadi mitra utama perdagangan Indonesia. Cina merupakan negara tujuan ekspor pertama bagi Indonesia dengan nilai 23,05 miliar dolar AS. Sementara itu, Amerika berada di posisi kedua denga nilai 17,81 miliar dolar AS.

Ketua Komite Tetap Pengembangan Ekspor Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Handito Joewono menjelaskan, peluang ekspor ini sudah ditangkap oleh para pengusaha. Pihaknya juga sudah menyiapkan strategi pengembangan ekspor yang sebenarnya sudah terangkum dalam Roadmap Pengembangan Ekspor Indonesia 2016-2030.

Ada lima poin yang tertuang dalam strategi tersebut. Pertama, penambahan jumlah eksportir yang kini lagi didorong bersama pemerintah. "Untuk eksportir yang sudah besar terus dijaga, tapi harus ada juga 'anak-anak' baru sehingga semakin banyak juga komoditas yang diekspor," ujar Handito.

Poin berikutnya adalah diversifikasi produk ekspor. Pengusaha bersama pemerintah akan melakukan pementaan peluang pasar ekspor dan pengembangan varian produk ekspor. Berikutnya, pengembangan pasar ekpsor. Tidak hanya menambah negara baru, juga cara baru yang belum termanfaatkan seperti optimalisasi pemanfaatan e-commerce untuk.

Poin keempat, peningkatan harga ekspor. Menurut Handito, perang dagang menyebabkan Amerika dan Cina mengalami kekurangan pasokan terhadap produk tertentu.

Kondisi ini memungkinkan Indonesia mengirimkan komoditas tersebut sebagai pengganti dengan harga lebih tinggi. "Terakhir, pengembangan ekosistem ekspor. Tidak hanya oleh pemerintah dan pengusaha, juga ke perbankan dan media," ucapnya.

Let's block ads! (Why?)

https://republika.co.id/berita/ekonomi/korporasi/18/09/18/pf8up9383-pengusaha-siap-manfaatkan-peluang-perang-dagang-amerikacina

Bagaimana Hukum Pakai Tato dalam Islam? Ini Penjelasan Ulama

Orang-orang bertato saat ini dengan mudah dijumpai di tempat umum

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tato seolah menjadi hal yang lumrah bagi sebagian wanita dan laki-laki terutama kaum muda. Orang-orang bertato saat ini dengan mudah dijumpai di tempat umum. Ada yang memakai tato di lengan, punggung, leher, atau bagian tubuh lainnya.

Lalu bagaimana hukum tato dalam Islam? Ahli Hadis dan Tafsir KH Ahsin Sakho mengatakan, Nabi Muhammad SAW telah melarang tato. Ia mengatakan, dalam hadits HR Bukhari, Rasulullah SAW bersabda: ”Allah melaknat orang-orang yang mentato dan yang minta untuk ditato.”

Ia menjelaskan, tato dalam hukum Islam ialah haram. Tato merupakan tindakan memasukkan jarum halus dan zat-zat berwarna ke kulit. Sebab, dalam proses membuat tato itu menyakiti diri sendiri dan mengubah pemberian Allah SWT.

Wakil Ketua Dewan Pertimbangan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Didin Hafinuddin juga mengatakan hal yang sama, bahwa hukum tato dalam Islam ialah haram. Sebab, tato dapat merusak tubuh. Menurut dia, tato tidak memiliki manfaat sama sekali dan tidak maslahat bagi manusia walaupun tato dianggap seni dan indah.

Apakah orang yang memiliki tato wudhu dan shalatnya sah? Kiai Ahsin menjelaskan, jika orang-orang yang bertato kemudian wudhu dan melaksnakan shalat, maka yang dilakukannya itu sah. "Tato yang enggak boleh, tetapi orang shalat dengan tato ya masih sah wudhunya, masih sah shalatnya," kata dia saat dihubungi Republika.co.id, Selasa (18/9).

Namun, Kiai Ahsin mengatakan, apabila orang yang bertato sudah tahu mengenai hukum tato diharamkan dalam Islam, maka mereka harus segera bertaubat. "Tetapi selama tatonya masih ada di situ dan dia tau bahwa hukumnya enggak boleh, yaharus dihilangkan," tutur dia.

Let's block ads! (Why?)

https://khazanah.republika.co.id/berita/dunia-islam/islam-nusantara/18/09/18/pf8u1i384-bagaimana-hukum-pakai-tato-dalam-islam-ini-penjelasan-ulama

Dituding Fitnah SBY Soal Century, Ini Kata Istana

Johan Budi membantah tudingan bahwa Istana berhubungan dengan artikel di media asing.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Staf Khusus Presiden bidang Komunikasi Johan Budi SP membantah tudingan Wasekjen Partai Demokrat Rachland Nashidik, yang menyebut Istana dibalik fitnah yang ditujukan kepada Susilo Bambang Yudhoyono. Fitnah yang dimaksud yakni terkait tudingan penerimaan aliran dana gelap kepada SBY dari Bank Century.

Johan pun membantah tudingan bahwa Istana berhubungan dengan artikel yang dimuat oleh media asal Hong Kong, Asia Sentinel. "Saya kira enggak ada hubungan sama sekali. Di mana letak kesimpulan mem-backing itu di mana? Kan harus ada data atau korelasi yang valid kemudian bisa disimpulkan ada hubungan dengan Istana," katanya di Kantor Presiden, Jakarta, Selasa (18/9).

Johan meminta agar semua isu tak selalu dikaitkan dengan Istana. Sebab, menurutnya hubungan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan SBY saat ini masih baik. Johan juga menegaskan, Istana tak memiliki kepentingan tersembunyi dengan SBY. "Jangan kemudian apa-apa selalu dikaitkan dengan Istana. Saya pikir enggak ada persoalan Istana dengan Pak SBY. Hubungannya baik-baik saja," ujarnya.

Terkait tersebarnya foto Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko dengan Coa-Founder Asia Sentinel Lin Neumann dengan tulisan 'Apakah Istana terlibat dalam fitnah pada SBY?', Johan mengaku tak mengetahui perihal pertemuan tersebut.  "Pas pertemuan apa saya enggak tahu itu. Mungkin pas ramai-ramai ada pertemuan," ucapnya.

Johan mengatakan, meskipun terdapat pertemuan dengan berbagai pemimpin redaksi, namun menurutnya Istana tak berhubungan dengan tudingan fitnah kepada siapapun.  "Yang ketemu banyak Pemred jangan kemudian di-simplified, disimpulkan ke situ. Jauh sekali. Itu namanya, istilahnya jumping conclusion," ujarnya.

Seperti diketahui, Wasekjen Partai Demokrat Rachland Nashidik menuding Istana terlibat dalam fitnah yang ditujukan pada SBY. Hal ini disampaikannya melalui cuitan dan unggahan foto di akun twitternya. "Lin Neumann--berkacamata, ketiga di belakang-- adalah Co-Founder Asia Sentinel, Blog berbasis di Hong Kong yang menyebar kabar bohong tentang SBY dan Partai Demokrat. Di foto ini Tuan Neumann berfoto dengan @GeneralMoeldoko. Apakah Istana terlibat dalam fitnah SBY?" cuit Rachland.

Partai Demokrat pun melaporkan pencemaran nama baik yang dilakukan media asing, Asia Sentinel, ke Dewan Pers. Pencemaran nama baik itu terkait pemberitaan yang menyebut presiden keenam Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) terlibat pencucian dana melalui Bank Century.

Artikel Asia Sentinel yang dilaporkan itu berjudul, "Indonesia's SBY Goverment: Vast Criminal Conspiracy". Pemberitaan itu menyebut SBY telah menerima aliran dana gelap sebesar Rp 177 triliun dari Bank Century.

Let's block ads! (Why?)

https://nasional.republika.co.id/berita/nasional/politik/18/09/18/pf8sc4354-dituding-fitnah-sby-soal-century-ini-kata-istana

Cedera, Dybala Berpotensi Gagal Bela Juve Lawan Valencia

Juventus masih memiliki sejumlah pemain di posisi serupa.

REPUBLIKA.CO.ID, VALENCIA -- Penggemar Juventus siap-siap mendengar kabar kurang sedap. Penyerang Paulo Dybala diragukan tampil saat Juve bertemu Valencia.

Pasukan Hitam Putih bakal memulai petualangan di Liga Champions musim ini. Si Nyonya bertandang ke markas Los Che pada laga pembuka Grup H, di Stadion Mestalla, Kamis (20/9) dini hari WIB.

"Kaki Dybala mengalami memar usai memperkuat Juventus menghadapi Sassuolo," demikian laporan yang dikutip dari Football Italia, Selasa (18/9).

Pihak klub segera melakukan perawatan intensif pada eks Palermo itu. Hingga kini belum ada pengumuman resmi terkait kondisi kesehatan La Joya.

Apabila Dybala absen, Juventus masih memiliki sejumlah pemain di posisi serupa. Ada Douglas Costa, Juan Cuadrado, hingga Federico Bernardeschi.

Satu nama di lini depan yang sudah pasti tampil adalah Cristiano Ronaldo. Eks jagoan Real Madrid itu antusias menatap Liga Champions dengan klub barunya.

Bersama Madrid, Ronaldo meraih empat trofi juara kompetisi terelite Benua Biru. Satunya lagi, kala ia berkostum Manchester United.

Juve berada di grup sulit. Selain Valencia, masih ada Manchester United, dan wakil Swiss, Young Boys.

Let's block ads! (Why?)

https://bola.republika.co.id/berita/sepakbola/liga-spanyol/18/09/18/pf8ocb438-cedera-dybala-berpotensi-gagal-bela-juve-lawan-valencia

Bali Siapkan Regulasi Wisata di Tempat Suci

Kesucian pura-pura di Bali perlu dijaga

REPUBLIKA.CO.ID, DENPASAR -- Pemerintah Provinsi Bali menyiapkan regulasi khusus panduan berwisata di tempat suci di Pulau Dewata. Hal ini menyusul foto viral wisatawan mancanegara (wisman) asal Denmark yang menginjak pelinggih Pura Luhur Batukaru di Kabupaten Tabanan.

"Kesucian pura-pura di Bali perlu dijaga karena menjadi roh dari adat istiadat juga budaya Bali," kata Wakil Gubernur Bali, Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati (Cok Ace), Selasa (18/9).

Sejumlah perwakilan lembaga, tokoh agama dan masyarakat, seperti Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI) Bali, Kesatuan Mahasiswa Hindu Dharma Indonesia (KMHDI) Bali, Paiketan Krama Bali, Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI), dan Peradah Bali sebelumnya telah membahas rencana tersebut di Kantor DPRD Bali. Mereka mendesak eksekutif dan legislatif membuat regulasi khusus tentang perlindungan tempat suci dan kawasan suci di Bali.

Pemerintah akan mengambil langkah strategis ntuk menyusun regulasi tentang kesucian pura. Sistem pariwisata di Bali, sebut Cok Ace juga akan dievaluasi, misalnya jumlah wisman yang terlampau banyak datang memengaruhi kualitas wisatawan.

"Saking banyaknya yang datang, mencapai enam juta kunjungan per tahun, kebanyakan mereka tidak didampingin pramuwisata. Pemandu liar juga menjadi bahan evaluasi kami," tambah Cok Ace.

Ketua PHDI Bali, I Gusti Ngurah Sudiana berharap pemerintah bisa mengembalikan fungsi pura sebagai tempat suci persembahyangan, mendorong pemerintah memfasilitasi desa pekraman (desa adat) dan PHDI untuk mengelola tempat suci, serta memfasilitasi pesamuan agung desa pekraman. Tujuannya menyatukan persepsi menjaga kesucian Bali.

"Untuk kasus wisman yang melanggar tersebut, kami meminta Kepolisian Daerah (Polda) Bali untuk memproses hukum dan mengamankan pelaku," katanya.

Wisman asal Denmark yang menjadi viral tersebut tampak mengenakan kain kamen khas Bali. Dia mengenakan singlet berwarna biru, serta memakai udeng di kepala, namun posisinya berjongkok di atas pelinggih yang suci.

Let's block ads! (Why?)

https://nasional.republika.co.id/berita/nasional/daerah/18/09/18/pf8oxe335-bali-siapkan-regulasi-wisata-di-tempat-suci

Geliat Ekspor Kakao di Akhir Tahun

ektor industri kakao sangat berpotensi untuk menopang kinerja ekspor non-migas.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Di tengah pesimisme sebagian pengusaha sektor perkebunan akan kinerja ekspor pada penghujung tahun ini, komoditas kakao memberikan harapan. Asosiasi Industri Kakao Indonesia (AIKI) memproyeksikan ekspor kakao pada semester II/2018 berpeluang mengalami kenaikan lima hingga 10 persen dari perolehan semester I/2018 senilai 537 juta dolar Amerika Serikat.

Ketua Umum AIKI Pieter Jasman meyakini ekspor kakao bisa naik karena permintaan tinggi pada momen akhir dan pergantian tahun. Ekspor kakao sepanjang semester I/2018 mencapai 168 ribu ton. Kenaikan ini karena tingginya permintaan cokelat jelang Natal dan Tahun Baru.

"Sepanjang tahun lalu ekspor kakao mencapai 523 juta dolar AS dengan volume 149.889 ton, atau meningkat 12 persen dari capaian pada 2016,” ujar Pieter seperti dalam siaran persnya, Selasa (18/9).

Menurutnya, sektor industri kakao sangat berpotensi untuk menopang kinerja ekspor non-migas dan mendatangkan devisa lebih banyak karena industri kakao saat ini memiliki kapasitas terpasang sebesar 800 ribu ton. Terlebih harga kakao sedang dalam tren naik di kisaran 2,250 dolar AS.

"Jika dibandingkan tahun lalu, naik sekitar 10 persen. Akibatnya ekspor kakao naik, begitu juga produk turunannya", tambah Direktur Eksekutif AIKI, Sindra Wijaya.

Direktur Jenderal Perkebunan Kementerian Pertanian (Kementan) Bambang membenarkan ekspor produk perkebunan kakao meningkat, di tengah kondisi ekonomi global yang tak menentu. Ekspor biji kakao naik sebesar 11,95 persen, bubuk kakao naik 2,49 persen. Begitu juga produk olahan kopi dan teh naik 19,79 persen.

Melalui Kementerian Pertanian pemerintah sedang melakukan upaya-upaya untuk mendorong dan memperbaiki produktifitas kakao yang sedang menurun. Menteri Pertanian (Mentan) Amran Sulaiman juga mengundang Organisasi Pangan dan Pertanian Dunia Food and Agriculture Organization/ FAO berkunjung ke Sulawesi Selatan, untuk melihat langsung perkembangan kakao. Mentan berharap FAO akan memberikan edukasi.

"Kita berharap produksi kakao kita lebih besar lagi. Dari sebelumnya 600 ton, kita targetkan lebih dari 1 juta ton”, kata Amran.

Hal ini Amran sampaikan saat menerima Representatif FAO untuk Indonesia dan Timor Leste Stephen Rudgard. Rudgard ketika itu mengapresiasi kemajuan dan keberhasilan sektor pertanian di Indonesia dan mengentaskan kemiskinan di perdesaaan.

Ia juga berencana mengundang Director General FAO, Jose Graziano Da Silva untuk melihat kemajuan pertanian Indonesia, guna meningkatkan kerja sama dalam peningkatan produksi dan kesejahteraan petani. Bahkan meningkatkan volume ekspor pangan Indonesia ke berbagai negara.

“Kedatangannya nanti untuk melihat langsung kemajuan pertanian Indonesia. Sebab banyak capaian yang drastis meningkatkan produksi dan volume ekspor. Kebijakan pertanian pun saat ini telah berhasil menurunkan tingkat kemiskinan di pedesaan”, ujarnya.

Let's block ads! (Why?)

https://republika.co.id/berita/ekonomi/pertanian/18/09/18/pf8r46423-geliat-ekspor-kakao-di-akhir-tahun

Pertamina Sumbang Sarana Pendidikan untuk Poltek Manado

Bantuan senilai sekitar Rp 300 juta diberikan untuk Politeknik Negeri Manado.

REPUBLIKA.CO.ID, MANADO -- PT Pertamina memberikan sumbangan sarana pendidikan. Sumbangan berupa sejumlah komputer dan LCD Projektor senilai sekitar Rp 300 juta untuk Politeknik Negeri Manado, Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).

"Kami mendukung pendidikan vokasi dengan memberikan bantuan sarana penunjang pendidikan di Politeknik Negeri Manado," kata Marketing Branch Manager Suluttenggo, Daniel Alhabsy di Manado, Selasa (18/9).

Dia mengatakan pendidikan vokasi, seperti halnya program pendidikan tinggi lainnya, mempunyai misi mempersiapkan generasi siap kerja dan profesional. Namun demikian, sarana penunjang pendidikan Vokasi masih sangat minim dan terbatas.

Sebagai salah satu bentuk dukungan Perusahaan kepada pendidikan Vokasi di Indonesia khususnya di wilayah timur, PT Pertamina (Persero) melalui Marketing Operation Region VII menyerahkan bantuan dana Bina Lingkungan berupa 25 komputer dan tiga LCD Projector.

Bantuan yang ditujukan khusus bagi Jurusan Administrasi Bisnis, Politeknik Negeri Manado ini diserahkan secara simbolis oleh Marketing Branch Manager Suluttenggo Daniel Alhabsy kepada Ketua Jurusan Administrasi Bisnis Dr Efendy Rasjid di Politeknik Negeri Manado. Daniel menuturkan bantuan ini merupakan salah satu wujud komitmen dan kepedulian Pertamina terhadap Pendidikan di Indonesia, khususnya di wilayah sekitar operasi perusahaan.

"Sarana pendidikan yang ada di sini kondisinya masih kurang dan tidak sebanding dengan jumlah mahasiswa. Beberapa sarana juga telah kami survei sudah tidak sesuai lagi ataupun rusak," ujarnya.

Pendidikan vokasi bertujuan menyiapkan peserta didik menjadi tenaga profesional pada bidang keahliannya. Di mana lulusannya diarahkan untuk menguasai kemampuan dalam bidang kerja tertentu sebagai tenaga kerja di industri, lembaga pemerintahan/swasta atau berwiraswasta.

"Pola pengajaran pada vokasi lebih mengutamakan pada pengajaran keterampilan dan keahlian praktek dibandingkan dengan penguasaan teori. Karenanya melalui bantuan yang diberikan, kami berharap dapat membantu dan mendukung kegiatan belajar mengajar di Politeknik Negeri Manado, khususnya bagi mahasiswa Jurusan Administrasi Bisnis," harap Daniel.

Sementara Dr Efendy Rasjid mengatakan, bantuan komputer yang diberikan akan digunakan di laboratorium komputer, sedangkan untuk LCD projector akan digunakan di ruang kuliah dan laboratorium komputer.

"Kami mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan Pertamina. Semoga dengan bantuan ini suasana akademik menjadi lebih baik begitu pula dengan layanan pendidikan di Jurusan Administrasi Bisnis Politeknik Negeri Manado," ungkapnya.

Daniel menambahkan, selama ini Pertamina juga telah menjalin kerja sama yang baik dengan Politeknik Negeri Manado. Sebagai institusi pendidikan tinggi vokasi milik pemerintah yang pertama di Provinsi Sulawesi Utara, Pertamina telah menerima banyak mahasiswa baik untuk melakukan magang (internship) ataupun kerja praktek lapangan di wilayah Operasi Pertamina.

"Kami juga sering memberikan sosialisasi dan edukasi kepada para mahasiswa terkait bisnis Pertamina," jelas Daniel.

Selama tahun 2018, Pertamina MOR VII telah menyalurkan bantuan Bina Lingkungan bidang pendidikan senilai Rp 4,8 Milyar se-Sulawesi. Dari total tersebut Rp 1,5 Miliar di antaranya disalurkan khusus untuk mendukung pendidikan di wilayah Sulawesi Utara.

Let's block ads! (Why?)

https://republika.co.id/berita/ekonomi/korporasi/18/09/18/pf8ma0423-pertamina-sumbang-sarana-pendidikan-untuk-poltek-manado

Pelatih Mesir Yakin Salah akan Menangkan Ballon d'Or

Selain jadi top skorer Liga Primer, Salah bawa Liverpool ke final Liga Champions.

REPUBLIKA.CO.ID, KAIRO -- Pelatih timnas Mesir Javier Aguirre yakin salah satu pemainnya Mohamed Salah akan terpilih sebagai peraih Ballon d'Or (pemain terbaik dunia) 2018. Alasan Aguirre memilih pemain Liverpool itu sebagai pemenang karena telah menyajikan penampilan luar biasa musim lalu dengan mengemas 32 gol di Liga Primer Inggris.

"Ada tiga nominasi Ballon d'Or. Cristiano Ronaldo, Luka Modric, dan Salah. Semuanya punya level yang sama. Saya yakin Salah bisa menang," kata Aguirre dikutip dari The Statesman, Selasa (18/9).

Selain jadi top skorer Liga Primer, Salah juga membawa Liverpool ke final Liga Champions musim lalu. Kemudian bekas pemain Fiorentina dan AS Roma tersebut juga membawa Mesir ke Piala Dunia 2018.

Menurut Aguirre, tidak mudah bagi pemain seperti Salah bisa menembus papan atas pemain kelas dunia. Karena, ia bukan berasal dari negara favorit untuk dunia sepak bola.

Beda dengan Ronaldo, Messi, atau Neymar yang memang lahir dan bermain di negara level sepak bola yang kompetitif dan maju.

Pelatih 59 tahun yang pernah membesut Atletico Madrid dan timnas Meksiko itu mengatakan, Salah baru memulainya kejayaan musim lalu. Aguirre yakin beberapa tahun ke depan, Salah akan semakin meningkat. Apalagi para pesaingnya seperti Ronaldo, Messi, dan Luka Modric semakin menua. Usia Salah sekarang baru 26 tahun. "Level Salah akan terus naik. Dia masih muda," ujar Aguirre.

Penghargaan FIFA Ballon d'Or akan dilaksanakan pada Senin (24/9) nanti di London, Inggris. Tiga besar nominasi yang sudah ditetapkan FIFA adalah Salah (Mesir/Liverpool), Luka Modric (Kroasia/Real Madrid), dan Cristiano Ronaldo (Portugal /Juventus). Pemenang akan ditentukan berdasarkan hasil voting dari pelatih dan kapten tim nasional dari 211 negara yang tergabung ke dalam FIFA.

Let's block ads! (Why?)

https://bola.republika.co.id/berita/sepakbola/internasional-2/18/09/18/pf8owr438-pelatih-mesir-yakin-salah-akan-menangkan-ballon-dor

Tangani Malaria, Kemenkes Taburkan Larvasida di Lombok

Larvasida ditaburkan di lokasi-lokasi yang sebelumnya teridentifikasi malaria.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kasubdit Malaria Direktorat Pencegahan Penyakit Tular Vektor dan Zoonotik Kementerian Kesehatan RI, Nancy Dian Anggraeni mengungkapkan Kemenkes telah memberikan penanganan terkait status Kejadian Luar Biasa (KLB) Malaria di Lombok. Salah satunya adalah dengan memberikan larvasida.

Larvasida ini dilakukan dengan tujuan membunuh larva-larva nyamuk Anopheles yang menyebabkan malaria. Nancy menjelaskan, larvasida ditaburkan di lokasi-lokasi yang sebelumnya teridentifikasi malaria.

"Dari Dinas Kesehatan setelah identifikasi juga melakukan pemberian larvasida. Itu kemudian masih ditindaklanjuti dengan menyisir ke tempat lain yang masih ada pengungsian," kata Nancy, di Kantor Kemenko PMK, Jakarta Pusat, Senin (17/9).

Ia mengatakan, munculnya banyak pengungsi terjangkit malaria karena kebiasaan tidur di luar karena masih trauma akan gempa. Di sekitar kawasan pengungsian juga ditemukan sejumlah genangan air yang terdeteksi larva nyamuk Anopheles.

"Ini memang efektif untuk membunuh larva nyamuknya, sehingga tidak akan berubah jadi nyamuk dewasa," kata Nancy menjelaskan.

Ia menjelaskan sistem pengamatan yang dilakukan Kementerian Kesehatan. Nancy memaparkan, selama satu bulan dimulai dari kasus pertama ditemukan. Selama itu apakah ditemukan perubahan atau tidak.

"Selama itu kalau ada kasus satu kita cari, apakah rentetannya masih sama atau ada yang baru lagi," katanya.

Sebelumnya, Pemerintah Kabupaten Lombok Barat telah menetapkan satu kecmatan di wilayah tersebut, yakni Kecamatan Gunungsari mengalami KLB malaria sejak Rabu (12/9). Kecamatan tersebut menjadi satu-satunya yang merupakan daerah KLB malaria di Lombok.

Let's block ads! (Why?)

https://nasional.republika.co.id/berita/nasional/umum/18/09/18/pf8qgj368-tangani-malaria-kemenkes-taburkan-larvasida-di-lombok

Pemerintah akan Canangkan Gerakan Minum Madu

Konsumsi madu masyarakat Indonesia hanya sekitar 40-60 gram per kapita per tahun.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Direktorat Jenderal Pengelolaan Hutan Produk Lestari (PHPL) Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan mencanangkan Gerakan Minum Madu. Gerakan ini akan diluncurkan pada Festival Kesatuan Pengelolaan Hutan yang akan digelar pada 23 September 2018 di Hutan Pinus Mangunan, Yogyakarta.

Rencananya, Gerakan Minum Madu ini akan diluncurkan oleh Presiden Joko Widodo. Direktur Jenderal Pengelolaan Hutan Produk Lestari Hilman Nugroho mengatakan, gerakan minum madu perlu ditumbuhkan karena tingkat konsumsi madu masyarakat Indonesia masih rendah.

"Tingkat konsumsi yang rendah umumnya karena sebagian besar masyarakat menganggap madu merupakan kebutuhan sekunder, dan daya beli masyarakat yang masih lemah," ujar Hilman, Selasa (17/9).

Konsumsi madu masyarakat Indonesia diperkirakan hanya sekitar 40-60 gram per kapita per tahun. Angka ini masih jauh ketimbang beberapa negara maju yang tingkat konsumsinya mencapai satu kilogram per kapita per tahun. Bahkan, konsumsi madu di Selandia Baru sudah mencapai dua kilogram per tahun per kapita.

Hilman menjelaskan, kebanyakan masyarakat Indonesia memandang madu hanya sebagai obat atau sarana pengobatan. Sejauh ini pangsa pasar madu dalam negeri disokong oleh produk madu lokal dan pasokan dari luar negeri.

Kebutuhan madu impor berkisar antara 1.500-2.500 ton per tahun. Padahal, potensi pengembangan perlebahan sangat besar dengan modalitas luas lahan hutan dan keanekaragaman hayati yang beragam.

"Indonesia merupakan megabiodiversitas lebah madu, karena tujuh dari sembilan spesies lebah madu genus Apis yang ada di dunia memiliki sebaran asli di Indonesia," kata Hilman.

Apabila produksi madu dalam negeri dapat ditingkatkan secara signifikan, maka diharapkan dapat memangkas volume impor. Selain itu, dapat membantu perekonomian masyarakat.

Let's block ads! (Why?)

https://nasional.republika.co.id/berita/nasional/umum/18/09/18/pf8k3s366-pemerintah-akan-canangkan-gerakan-minum-madu

Monday, September 17, 2018

Menristekdikti Ingatkan Mahasiswa tak Berpolitik Praktis

Pemerintah tak segan-segan memberikan sanksi ke kampus yang melanggar.

REPUBLIKA.CO.ID, MALANG -- Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Mohamad Nasir mengingatkan para mahasiswa yang ada di seluruh Indonesia untuk tidak melakukan aktivitas politik praktis di dalam lingkungan universitas atau perguruan tinggi. Ia menilai politik praktis hanya boleh di luar kampus.

"Politik itu adanya di luar kampus. Kalau mereka ingin berpolitik, silahkan keluar kampus. Kampus harus bebas dari praktik-praktik politik," ujar Nasir, seusai menghadiri groundbreaking pembangunan dua Gedung Kuliah Bersama di Universitas Negeri Malang (UM), di Kota Malang, Senin (17/9).

Baca juga, Polisi Tangkap Penyebar Hoaks #MahasiswaBergerak.

Pihaknya tidak segan untuk memberikan sanksi tegas kepada perguruan tinggi negeri (PTN) jika ditemukan dan terbukti melakukan aktivitas politik praktis di dalam kampus. Sementara untuk perguruan tinggi swasta (PTS), akan diberi teguran melalui Koordinasi Perguruan Tinggi Swasta (Kopertis).

Nasir menambahkan, bagi para mahasiswa yang ingin melakukan protes terhadap kebijakan-kebijakan yang dinilai tidak sesuai, diharapkan bisa berpikir lebih jernih dalam melihat suatu permasalahan. Ia mengakui, para mahasiswa memang harus turut serta dalam memikirkan masalah yang dihadapi negara, serta membantu mencari jalan keluarnya.

Namun, aksi-aksi yang dilakukan oleh para mahasiswa tersebut hendaknya harus dilakukan secara hati-hati, supaya tidak disusupi oleh kepentingan politik praktis.

"Mahasiswa harus berpikir lebih jernih, saya senang mahasiswa berfikir masalah kebangsaan. Tapi, jangan sampai mahasiswa ditunggangi oleh kepentingan politik," kata Nasir.

Let's block ads! (Why?)

https://republika.co.id/berita/pendidikan/dunia-kampus/18/09/17/pf7l72377-menristekdikti-ingatkan-mahasiswa-tak-berpolitik-praktis

Pelatih Borneo FC Kecewa Dua Kali Kalah di Kandang

Borneo FC malam ini kalah 0-1 dari Persib Bandung.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Borneo FC harus kembali menelan kekalahan di kandangnya sendiri. Kali ini, Pesut Etam harus takluk dari Persib di Stadion Batakan, Balikpapan, Senin (17/9).

Pelatih Borneo FC, Dejan Antonic mengaku kecewa atas kekalahan beruntun timnya. Memang, dari mulai jeda Asian Games usai Borneo belum dapat meraih kemenangan.

"Kita semua kecewa karena sudah capek pertandingan kalah, saya tidak mengerti kenapa seperti ini," ujar Dejan setelah pertandingan.

Padahal, Dejan mengakui timnya di awal pertandingan bermain dengan bagus. Apalagi, Borneo berhasil menciptakan beberapa peluang bagus.

Tapi Dejan mengakui timnya menurun di babak kedua. "Tapi gol kita salah, saya tidak mengerti dua kali bisa bola bersih lepas, sampai Ghozali dapat bola sendiri dan masuk gol," papar Dejan.

Dia mengakui, terdapat persamaan dari pertandingan sebelumnya kontra Persija. Menurutnya, kedua tim ini merupakan tim besar yang memiliki pengalaman yang jauh lebih banyak dari Borneo.

"Borneo harus belakar kalau kita mau buat tim yang lebih bagus," tegas Dejan.

Hingga pekan ke 22, Borneo hanya meraih 29 angka. Sementara, Persib kokoh di puncak klasemen dengan nilai 41.

Let's block ads! (Why?)

https://bola.republika.co.id/berita/sepakbola/liga-indonesia/18/09/17/pf7idz409-pelatih-borneo-fc-kecewa-dua-kali-kalah-di-kandang

Ijtima' Ulama Dukung Prabowo, Jokowi: Silakan Nggak Dilarang

Menurut Jokowi ada juga kelompok ulama lain yang mendukungnya dan Ma'ruf Amin.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ijtima' Ulama II resmi mendukung pasangan bakal calon presiden-wakil presiden Prabowo Subianto-Sandiaga Uno. Calon presiden pejawat Joko Widodo (Jokowi) pun mengaku tak mempermasalahkan keputusan tersebut.

"Ya ini demokrasi, jadi ya silakan, enggak dilarang di negara demokrasi seperti negara kita ini," kata Jokowi usai memberikan pembekalan kepada caleg DPR RI dari Partai Perindo di Gedung INews, Jakarta, Senin (17/9).

Ia juga mengatakan, terdapat pula kelompok lain yang memberikan dukungannya kepada dirinya dan Ma'ruf Amin mengingat Ma'ruf yang merupakan seorang ulama besar. "Tapi tentu saja ada kelompok lain yang juga memberikan dukungan misalnya ke kiai Ma'ruf Amin. Ya apa pun kita semua tahu bahwa kiai Maruf Amin adalah ulama besar, ketua MUI tidak bisa ditutup-tutupi, nggak bisa dipotong-potong ya memang faktanya seperti itu," kata dia.

Kendati demikian, Jokowi kembali mengingatkan, dalam memberikan dukungan kepada calon pilihannya harus dilakukan secara sehat dan adil. Untuk memilih calon yang tepat, lanjutnya, masyarakat pun dapat menguji ide dan gagasan program yang akan disampaikan oleh tiap paslon.

"Masyarakat bisa menguji ide, gagasan program yang disampaikan atau yang telah dilaksanakan. Saya kira itu penting sekali bagi sehatnya demokrasi di Tanah Air, kematangan kedewasaan berdemokrasi kita," kata Jokowi.

Jokowi menilai, pemilu merupakan ajang untuk adu gagasan, serta ajang menunjukan prestasi dan hasil kerja. Jokowi juga mengingatkan agar tak lagi menggunakan isu SARA dan fitnah dalam penyelenggaraan pemilu nanti.

"Jangan sampai kita dalam pilpres ini memakai isu SARA lagi, cara fitnah yang saya kira tidak mendewasakan, tidak mematangkan demokrasi kita," ungkapnya.

Ijtima' Ulama II yang digelar pada Ahad (16/9) di Jakarta secara resmi menyatakan dukungan kepada pasangan bakal calon presiden-wakil presiden Prabowo Subianto-Sandiaga Uno. Ijtima' yang digawangi oleh GNPF Ulama itu juga ditandai dengan penandatanganan pakta integritas oleh Prabowo.

Prabowo, usai penandatanganan pakta integritas menyampaikan, terima kasih. Ia pun terharu atas dukungan yang diberikan oleh Ijtima' Ulama.

"Atas nama Prabowo-Sandiaga mengucapkan terima kasih kepada Ijtima' Ulama II dari GNPF Ulama atas kepercayaan yang diberikan kepada kami, atas dukungan yang begitu ikhlas diberikan, ini sungguh adalah waktu yang mengharukan bagi diri saya, dan saya sudah berjanji kepada ijtimak akan saya berbuat yang terbaik, selruh jiwa dan raga saya persembahkan kepada bangsa dan negara Indonesia," kata Prabowo dalam konferensi pers, Ahad.

Let's block ads! (Why?)

https://nasional.republika.co.id/berita/nasional/politik/18/09/17/pf7br7409-ijtima-ulama-dukung-prabowo-jokowi-silakan-nggak-dilarang

KPU: Jadwal Penetapan DCT Pemilu 2019 tak akan Mundur

DCT tetap akan diumumkan pada Kamis (20/9).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU), Arief Budiman, mengatakan jadwal penetapan daftar calon tetap (DCT) Pemilu 2019 tidak akan di undur. DCT tetap akan diumumkan sesuai jadwal pada Kamis (20/9).

"Tidak akan diundur. Sebab sudah ditetapkan jadwalnya penetapan pada 20 September 2018 (berdasarkan PKPU Nomor 5 Tahun 2018 tentang tahapan, program dan jadwal Pemilu 2019)," ujar Arief ketika dijumpai wartawan di Kantor KPU, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (17/9).

Sampai saat ini, lanjut dia, opsi untuk memundurkan jadwal penetapan DCT pun belum dibahas oleh KPU. Arief menegaskan, jika opsi-opsi lainnya soal bakal caleg yang merupakan mantan narapidana korupsi baru akan dipikirkan setelah 20 September.

Arief menambahkan, KPU pada Senin sore telah mengirimkan surat kepada Mahkamah Agung (MA). Isi surat tersebut meminta MA segera mengirimkan salinan putusan yang mengizinkan mantan narapidana korupsi menjadi caleg.

"Surat KPU kepada MA sudah kami kirimkan. Meminta agar MA menyampaikan salinan putusannya," tegas Arief.

Sebagaimana diketahui, saat ini daftar calon sementara (DCS) Pemilu 2019 sudah ditetapkan. DCS tersebut meliputi daftar bacaleg DPR, DPRD provinsi dan DPRD kabupaten/kota, daftar calon anggota DPD dan pasangan bakal capres-cawapres. Dalam DCS itu, dipastikan tidak ada nama-nama mantan narapidana korupsi yang mendaftar sebagai bakal caleg dan bakal calon anggota DPD.

Let's block ads! (Why?)

https://nasional.republika.co.id/berita/nasional/politik/18/09/17/pf7cj8409-kpu-jadwal-penetapan-dct-pemilu-2019-tak-akan-mundur

In Picture: Dinas Lingkungan Hidup DKI Bersihkan Kali Mati

Kali yang bermuara di Sungai Ciliwung tersebut mengeluarkan bau tak sedap.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Petugas Dinas Lingkungan Hidup membersihkan Kali Mati di Kawasan Jatinegara, Jakarta, Senin (17/9).

Kali yang bermuara di Sungai Ciliwung dilakukan perawatan karena kali tersebut mengeluarkan bau tak sedap dan berwarna hitam kecoklatan.  

Let's block ads! (Why?)

https://republika.co.id/berita/inpicture/jabotabek-inpicture/18/09/17/pf79j6283-dinas-lingkungan-hidup-dki-bersihkan-kali-mati